Kamis, 04 April 2013


Saat ini adalah jamannya teknologi sehingga menulis itu merupakan suatu hal yang dianggap ‘kuno’. Semua dilakukan secara digital. Seorang penulis akan menggunakan berbagai gadget untuk menulis, mulai dari personal computer (PC), laptop, tab, hingga smartphone.
Sayangnya belum ada teknologi saat ini yang menggabungkan kekuatan teknologi dan penulisan tangan. Sebab, teknologi yang ada belum mampu menciptakan akurasi dari tulisan tangan yang diterjemahkan ke dalam tulisan digital.
Namun banyak juga yang mengeluhkan penggunaan keyboard di tablet yang terlalu kecil untuk ukuran jari. Menulis manual dinilai masih lebih baik daripada mengetik di smartphone. Alih-alih mengandalkan layar sentuh, gelang yang diciptakan peneliti Jerman ini memungkinkan penggunanya menulis kata-kata di udara. Gerakan tangan akan dikirim secara nirkabel ke komputer.

Akurasi yang tinggi akan menerjemahkan setiap gerakan tangan yang mirip dengan huruf-huruf digital, alih-alih hanya sebuah pukulan dan gerakan asal. Hal ini untuk menghindari tulisan asal di komputer Anda. Tim dari KIT menerima penghargaan dari Google Research Award dan hadiah senilai 81 ribu dolar AS untuk pengembangan sistem. 

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.